Jakarta – PT ANZ Panin Bank mengumumkan perubahan nama secara resmi menjadi PT Bank ANZ Indonesia setelah kepemilikan saham bank tersebut mayoritas dipegang ANZ Bank. Bank asal negeri kangguru tersebut memegang 99 persen saham, sementara PT Bank Panin hanya 1 persen.
"Nama baru ini, PT Bank ANZ Indonesia, merefleksikan kepemilikan saham Australian and New Zealand Banking Group Limited (ANZ Group) di PT Bank ANZ Indonesia. Perubahan nama ini juga merupakan simbol dari komitmen ANZ untuk pertumbuhan ekonomi di Indonesia sekaligus menegaskan posisi kami sebagai investor terbesar di sektor layanan keuangan asal Australia di Indonesia," ungkap ANZ CEO Indonesia Joseph Abramah mengatakan dalam siaran pers di Jakarta, Kamis (11/1).
Dijelaskan Joseph, perubahan ini dipastikan tidak mengganggu jaringan ATM, maupun layanan kartu debit dan kredit ANZ sampai dengan masa berlaku berakhir. Untuk kenyamanan nasabah, ANZ akan tetap memproses cek transaksi antarbank dan transaksi elektronik lainnya yang ditujukan pada PT ANZ Panin Bank hingga pemberitahuan lebih lanjut.
Penambahan saham ANZ dilakukan pada pertengahan bulan lalu. Sebelumnya, Bank Panin masih memiliki 15 persen saham dalam bank patuan ANZ dan Panin tersebut.