Jakarta – PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) terus intensifkan produk Tabungan X-Tra ke masyarakat. Tabungan X-Tra merupakan salah satu produk unggulan dari CIMB Niaga yang menyasar masyarakat yang menginginkan tabungan khusus yang dapat memberikan layanan praktis dan keuntungan sesuai dengan keinginan nasabah.
Ferdy Sutrisno, Direktur Retail Banking & Syariah CIMB Niaga mengatakan, tabungan menjadi salah satu portofolio investasi yang banyak dipilih oleh masyarakat Indonesia. Dengan profil risiko yang relatif kecil, menjadikan jenis portofolio ini sebagai pilihan utama sebagian besar masyarakat. “Hal ini sesuai pula dengan karakteristik investasi masyarakat Indonesia, yang sebagian besar cenderung konservatif,” kata Ferdy di Jakarta, Senin (31/1).
Ferdy menambahkan, dengan setoran awal sebesar Rp500 ribu, Tabungan X-Tra CIMB Niaga mempunyai beragam keunggulan. Diantaranya, penggunaan internet banking yang praktis dan aman, melalui CIMB Clicks. Keamanan CIMB Clicks telah disesuaikan dengan standar keamanan internasional yang diupdate secara berkala dan menggunakan mPin via SMS, sebagai tambahan keamanan bertransaksi.
BERITA TERKAIT
Keuntungan lainnya adalah diskon khusus di beberapa merchant CIMB Niaga dengan penggunaan DebitCard. Selain itu, nasabah juga dapat bertransaksi di 626 kantor cabang CIMB Niaga (per September 2011) dan di lebih dari 40.000 ATM di seluruh Indonesia (termasuk jaringan ATM Prima dan ATM Bersama) yang beroperasi selama 24 jam sehari. “Bagi nasabah yang bepergian ke luar negeri, bisa melakukan penarikan tunai melalui jaringan regional ATM CIMB Bank di Malaysia, Singapura, dan Thailand, secara gratis tentunya dengan syarat dan ketentuan yang berlaku,” jelas Ferdy.
Pemegang rekening Tabungan X-tra juga akan diikutsertakan dalam program Festival Kilau X-Tra dengan hadiah utama 11 unit Mobil Mercedes Benz C 200 CGI, 8 kg emas masing-masing @1kg, 33 unit Mobil Nissan Juke CVT, 330 unit Motor Honda Scoopy serta 1,100 Shopping Voucher senilai Rp1 juta. Setiap bulan, nasabah juga tetap berkesempatan memenangkan hadiah bulanan dengan total hadiah 880 gr emas murni untuk 88 orang pemenang, dan 888 gr emas murni untuk 888 pemenang. Untuk periode ini, program akan berakhir pada 31 Maret 2012,” kata Ferdy.
Menurut Ferdy, gencarnya pemasaran Tabungan X-Tra ini tak lepas dari strategi CIMB Niaga dalam mempertahankan pangsa pasar sebagai bank terbesar kelima dalam hal pengumpulan dana masyarakat (dana pihak ketiga/DPK), dan juga fokus untuk meningkatkan Current Account Savings Account (CASA).
Per September 2011, total dana pihak ketiga CIMB Niaga tercatat sebesar Rp126,30 triliun, naik 18% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp106,60 triliun.