• Redaksi
  • Iklan
  • Majalah Digital
  • Kontak Kami
Rabu, November 26, 2025
  • Login
Stabilitas
  • Home
  • Laporan Utama
  • Ekonomi
  • Perbankan
  • Keuangan
  • BUMN
  • Syariah
  • UKM
  • Internasional
  • Liputan Khusus
  • Lainnya
    • Advetorial
    • SNAPSHOT
    • Eksmud
    • Figur
    • Info Otoritas
    • Interview
    • Kolom
    • Manajemen Risiko
    • Resensi Buku
    • Riset
    • Sektor Riil
    • Teknologi
    • Pariwisata
No Result
View All Result
  • Home
  • Laporan Utama
  • Ekonomi
  • Perbankan
  • Keuangan
  • BUMN
  • Syariah
  • UKM
  • Internasional
  • Liputan Khusus
  • Lainnya
    • Advetorial
    • SNAPSHOT
    • Eksmud
    • Figur
    • Info Otoritas
    • Interview
    • Kolom
    • Manajemen Risiko
    • Resensi Buku
    • Riset
    • Sektor Riil
    • Teknologi
    • Pariwisata
No Result
View All Result
Stabilitas
No Result
View All Result
Home Perbankan

Tiga Fitur Baru Hadir di BTN Mobile : Reksadana, Money Changer, dan Top Up e-money

oleh Sandy Romualdus
30 Juni 2024 - 20:38
77
Dilihat
Tiga Fitur Baru Hadir di BTN Mobile : Reksadana, Money Changer, dan Top Up e-money
0
Bagikan
77
Dilihat

JAKARTA, Stabilitas.id – Menjelang semester II tahun 2024, BTN makin inovatif dalam  meningkatkan kenyamanan bertransaksi dengan menampilkan tiga fitur baru pada aplikasi digital unggulannya, BTN Mobile.

Tiga fitur baru tersebut adalah fitur reksadana, online money changer dan top up electronic money (e-money). Ketiganya akan menjadi fitur favorit baru para nasabah BTN agar lebih  siap mengelola keuangan dan bertransaksi dengan lebih mudah dan efisien.

”Melalui fitur Reksadana, BTN Mobile memberikan kemudahan bagi para penggunanya dengan transaksi investasi yang aman, mudah, dan kredibel. Nasabah bisa menentukan portofolio investasi berdasarkan analisa profil risiko yang telah dilakukan,” ujar Thomas Wahyudi, SEVP Digital Business BTN dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, akhir pekan lalu.

BERITA TERKAIT

Konsisten Berinovasi di Sektor Perumahan, BTN Housingpreneur Sabet Penghargaan

Buka Digital Store, BTN Gandeng Unesa Perluas Layanan Digital bagi Mahasiswa dan Dosen

Cari Inovasi Perumahan, BTN Housingpreneur Roadshow di USU Medan

BTN Resmi Spin-Off UUS, BSN Jadi Bank Syariah Terbesar Kedua

Untuk fitur reksadana, BTN menggandeng sejumlah manajer investasi diantaranya Trimegah Asset Management, Manulife Asset Management Indonesia, Mandiri Manajemen Investasi, Sucorinvest Asset Management, Batavia Prosperindo Asset Management, Schroders Investment Management Indonesia, Bahana TCW Investment Management, dan BRI Manajemen Investasi dengan berbagai produk reksadana mulai dari jenis reksadana pasar uang, reksa dana pendapatan tetap, reksadana saham maupun reksadana campuran.

Dengan fitur Reksadana ini, nasabah bisa menikmati informasi terkini tentang reksadana, kemudahan dalam pembelian dan penjualan reksadana, serta memantau portofolio investasi secara real-time. Akses semua kemudahan ini cukup dengan meng-update aplikasi BTN Mobile ke versi terbaru di Market Store.

“Target kami bisa terus menghadirkan berbagai produk reksa dana dari banyak manager investasi mengikuti perkembangan kebutuhan investasi nasabah sehingga lini produk reksadananya semakin variatif sesuai dengan profil investasi nasabah BTN,” kata Thomas.

Tak hanya berhenti di situ, BTN Mobile juga akan meluncurkan fitur Online Money Changer. Fitur ini memudahkan nasabah untuk menukar mata uang asing, khususnya US Dollar, dengan nilai tukar yang kompetitif.

Nasabah bisa melakukan transaksi penukaran mata uang asing dan melacak riwayat transaksinya langsung dari ponsel mereka secara real time. Ke depan, akan ada penambahan mata uang lainnya untuk memenuhi semua kebutuhan Sahabat BTN.

“Pengembangan fitur BTN Mobile menjawab kebutuhan nasabah yang memerlukan layanan yang lebih cepat, simple serta adaptif dengan dinamika kehidupan mereka namun tetap efisien. BTN mencatat pertumbuhan pada keseluruhan jenis transaksi pada BTN Mobile sebesar kurang lebih 150% pada Mei 2024 dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya” kata Thomas.

Tak kalah menarik, selain fitur Online Money Changer BTN juga akan meluncurkan salah satu fitur yang paling ditunggu nasabah yaitu Top Up E-Money di BTN Mobile. Inovasi ini dirancang untuk meningkatkan kenyamanan nasabah dalam bertransaksi elektronik.

Kampanye “Bale by BTN”

Selain fitur-fitur baru tersebut, BTN juga menggelar kampanye terbaru bertajuk “Bale by BTN”. Kampanye ini bertujuan untuk meningkatkan penggunaan BTN Mobile dalam bertransaksi. “Bale by BTN” menghadirkan beberapa program menarik, di antaranya Bale Unlock Your World, Bale Be Free, dan Bale 3s (Santai, Sehat, Santap).

Program Bale Unlock Your World ditujukan bagi nasabah yang banyak melakukan transaksi di luar negeri karena memberikan berbagai kemudahan apabila menggunakan Kartu debit BTN.

Dengan program ini, nasabah dapat menikmati akses transaksi yang lebih luas dan nyaman diantaranya kurs kompetitif bagi nasabah yang melakukan transaksi di mesin Electronic Data Capture (EDC) manca negara, serta bebas biaya admin bagi nasabah yang melakukan tarik tunai di ATM manca negara yang berlogo VISA.

Lebih dari itu program ini juga menawarkan cash back menarik untuk setiap transaksi di manca negara serta hadiah trip manca negara bagi nasabah loyal BTN.

Sementara program Bale Be Free adalah program yang menawarkan kenyamanan bertransaksi tanpa biaya admin bagi user BTN Mobile. Program ini dirancang untuk memberikan keleluasaan kepada nasabah dalam berbagai transaksi tanpa harus khawatir dengan biaya tambahan.

“Nasabah dapat memanfaatkan program bale be free saat bertransaksi beragam fitur di BTN Mobile seperti transfer, top up e-wallet, pembelian pulsa, pembelian token listrik, dan pembayaran tagihan.”

Sementara Bale 3S (Santai, Sehat, Santap) yaitu program yang memberikan kenyamanan bagi nasabah untuk menikmati 3S yaitu santai, sehat, dan santap di merchant-merchant pilihan.

“Program ini memfasilitasi nasabah yang ingin menikmati gaya hidup sehat dan santai dengan beragam kemudahan bertransaksi di berbagai merchant yang bekerja sama dengan BTN seperti sportswear, bioskop, restoran, minimarket, coffee shop, dan beragam merchant lainnya”.

Sejak diluncurkan pada Februari 2023, BTN Mobile telah menjadi andalan bagi segmen ritel, menawarkan kemudahan berbagai layanan digital. “Sebagai perwujudan komitmen kami, Super Apps BTN Mobile akan terus berinovasi guna memberikan kemudahan dan kenyamanan transaksi finansial kepada seluruh Sahabat BTN,” tutup Thomas.***

Tags: BTNBTN Mobile
 
 
 
 
Sebelumnya

Gelar Edukasi Keuangan dan Keterbukaan Informasi, BNI Perkenalkan Aplikasi DigiRemit di Jepang

Selanjutnya

Kemenperin Dorong Daya Saing Industri Lewat Satker BLU

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA

Related Posts

Bank Sampoerna Optimalkan Platform Pembiayaan UMKM, PDaja.com Salurkan Rp1,9 Triliun

Bank Sampoerna Optimalkan Platform Pembiayaan UMKM, PDaja.com Salurkan Rp1,9 Triliun

oleh Stella Gracia
26 November 2025 - 17:39

Stabilitas.id – PT Bank Sahabat Sampoerna (Bank Sampoerna) memperkuat layanan pembiayaan berbasis digital bagi masyarakat dan pelaku UMKM melalui optimalisasi...

BNI Hadirkan Akses Eksklusif ke wondr BrightUp Cup 2025 Lewat Penawaran Buy 1 Get 2 di wondr by BNI

BNI Hadirkan Akses Eksklusif ke wondr BrightUp Cup 2025 Lewat Penawaran Buy 1 Get 2 di wondr by BNI

oleh Sandy Romualdus
26 November 2025 - 08:27

Stabilitas.id - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI menghadirkan akses eksklusif bagi nasabah untuk menyaksikan wondr BrightUp Cup...

Konsisten Berinovasi di Sektor Perumahan, BTN Housingpreneur Sabet Penghargaan

Konsisten Berinovasi di Sektor Perumahan, BTN Housingpreneur Sabet Penghargaan

oleh Sandy Romualdus
26 November 2025 - 08:19

Stabilitas.id – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) telah sukses meraih penghargaan sebagai “Bank Pemberdaya Wirausaha Sektor Perumahan” pada...

BNI Dorong Ekonomi Lokal Lewat UMKM di Ajang Internasional Yogyakarta

BNI Dorong Ekonomi Lokal Lewat UMKM di Ajang Internasional Yogyakarta

oleh Stella Gracia
25 November 2025 - 10:52

Stabilitas.id - Gelaran wondr by BNI Indonesia International Challenge 2025 tidak hanya menjadi panggung bagi persaingan atlet-atlet bulu tangkis dunia,...

Diversifikasi Sumber Pertumbuhan, BRI Perkuat Segmen Konsumer dan Layanan Bank Emas

Diversifikasi Sumber Pertumbuhan, BRI Perkuat Segmen Konsumer dan Layanan Bank Emas

oleh Stella Gracia
25 November 2025 - 10:39

Stabilitas.id – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus memperluas bisnisnya dengan mengembangkan portofolio baru yang berpotensi menjadi...

Perkuat Daya Saing Perekonomian Daerah, BRI Dukung Bazaar UMKM “Jelajah Kuliner Indonesia” 2025

Perkuat Daya Saing Perekonomian Daerah, BRI Dukung Bazaar UMKM “Jelajah Kuliner Indonesia” 2025

oleh Stella Gracia
24 November 2025 - 22:26

Stabilitas.id – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali menunjukkan komitmennya dalam mendorong pemberdayaan pelaku usaha mikro, kecil...

E-MAGAZINE

TERPOPULER

  • Harga BBM Resmi Naik! Pertalite Jadi Rp10 ribu, Solar Subsidi Rp6,800, Pertamax Rp14,500

    Harga BBM Oktober 2025: Pertamina Naikkan Dexlite dan Pertamina Dex, Subsidi Tetap

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kasus Scam di Indonesia Tertinggi di Dunia, Capai 274 Ribu Laporan dalam Setahun

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • WIKA Umumkan Gagal Bayar Surat Utang Jumbo Rp4,64 Triliun

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Diteror Debt Collector, Nasabah Seret Aplikasi Pinjol AdaKami ke Pengadilan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 106 Perusahaan Asuransi Raih Predikat Market Leaders 2025 Versi Media Asuransi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bank BJB Kehilangan Putra Kandungnya: Yusuf Saadudin, Pemimpin Berintegritas yang Menggerakkan Transformasi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ratusan Pinjol Ilegal Dibongkar, Satgas PASTI Soroti Modus Penipuan AI

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
 

Terbaru

Bank Sampoerna Optimalkan Platform Pembiayaan UMKM, PDaja.com Salurkan Rp1,9 Triliun

BNI Hadirkan Akses Eksklusif ke wondr BrightUp Cup 2025 Lewat Penawaran Buy 1 Get 2 di wondr by BNI

Konsisten Berinovasi di Sektor Perumahan, BTN Housingpreneur Sabet Penghargaan

OJK Sambut Ratu Maxima, Memulai Agenda Kesehatan Finansial di Indonesia

BNI Dorong Ekonomi Lokal Lewat UMKM di Ajang Internasional Yogyakarta

Diversifikasi Sumber Pertumbuhan, BRI Perkuat Segmen Konsumer dan Layanan Bank Emas

Indonesia Kuasai Podium wondr by BNI International Challenge, Pembinaan Atlet Muda Berbuah Manis

Perkuat Daya Saing Perekonomian Daerah, BRI Dukung Bazaar UMKM “Jelajah Kuliner Indonesia” 2025

BRI Manajemen Investasi Catatkan KIK EBA Syariah Perdana di Indonesia

STABILITAS CHANNEL

Selanjutnya
Kemenperin Dorong Daya Saing Industri Lewat Satker BLU

Kemenperin Dorong Daya Saing Industri Lewat Satker BLU

  • Advertorial
  • Berita Foto
  • BUMN
  • Bursa
  • Ekonomi
  • Eksmud
  • Figur
  • Info Otoritas
  • Internasional
  • Interview
  • Keuangan
  • Kolom
  • Laporan Utama
  • Liputan Khusus
  • Manajemen Resiko
  • Perbankan
  • Portofolio
  • Resensi Buku
  • Riset
  • Sektor Riil
  • Seremonial
  • Syariah
  • Teknologi
  • Travel & Resto
  • UKM
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pesan Majalah
  • Kontak Kami
logo-footer

Copyright © 2021 – Stabilitas

Find and Follow Us

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Home
  • Laporan Utama
  • Ekonomi
  • Perbankan
  • Keuangan
  • BUMN
  • Syariah
  • UKM
  • Internasional
  • Liputan Khusus
  • Lainnya
    • Advetorial
    • SNAPSHOT
    • Eksmud
    • Figur
    • Info Otoritas
    • Interview
    • Kolom
    • Manajemen Risiko
    • Resensi Buku
    • Riset
    • Sektor Riil
    • Teknologi
    • Pariwisata

Copyright © 2021 Stabilitas - Governance, Risk Management & Compliance