JAKARTA, Stabilitas.id – Bank CIMB Niaga menyelenggarakan Program Kejar Mimpi Lokal Berdaya di Solo Paragon Mall, Solo, pada Sabtu-Minggu, 23-24 September 2023.
CIMB Niaga memberikan kesempatan kepada para penggiat bisnis UKM di Solo dan sekitarnya untuk mendapatkan mentoring bisnis bersama para ahli, memperluas jaringan dengan sesama entrepreneur dan mentor bisnis, serta menampilkan produk-produknya agar dikenal pasar yang lebih luas.
Head of Region Jawa Barat & Jawa Tengah CIMB Niaga, Andiko Manik menyatakan, Solo dipilih karena memiliki potensi pengembangan UKM yang tinggi, sejalan dengan tren pertumbuhan positif jumlah UKM di Solo dalam beberapa tahun terakhir.
“Sektor UKM memiliki peran penting dalam meningkatkan pertumbuhan perekonomian nasional, baik dari sisi kontribusi terhadap produk domestik bruto (PDB) maupun dalam menyediakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat,” ungkap Andiko dalam Media Gathering Kejar Mimpi Lokal Berdaya di Solo Paragon Mall, pada Jumat (22/9/23).
Pada kesempatan yang sama, Head of Marketing, Brand & Customer Experience CIMB Niaga, Toni Darusman mengatakan, CIMB Niaga berinisiatif menyediakan wadah bagi para entrepreneur lokal untuk menambah wawasan, mengasah strategi dan manajemen bisnis melalui Kejar Mimpi Lokal Berdaya.
“Kami mengajak para pelaku UKM di Solo dan sekitarnya untuk mengikuti beragam talkshow, workshop, dan mentoring bersama para business expert di Kejar Mimpi Lokal Berdaya,” ungkap Toni.
Hadirkan rangkaian edukasi bisnis
Selama dua hari, Kejar Mimpi Lokal Berdaya menghadirkan talkshow, workshop, mentoring bisnis, dan networking bersama para pakar dan praktisi bisnis yang dapat diikuti tanpa biaya oleh masyarakat dan para penggiat bisnis UKM.
Dalam rangkaian Kejar Mimpi Lokal Berdaya Solo, CIMB Niaga juga mendukung komunitas pengusaha batik dari Kampung Batik Laweyan, Solo. Mereka diberikan kesempatan memasarkan produknya dalam acara ini sehingga dapat menjangkau pasar yang lebih luas.
CIMB Niaga juga siap menjadi financial partner bagi para pengusaha UKM di daerah dalam mengembangkan bisnisnya.
“Dengan hadir langsung ke daerah-daerah, kami berharap CIMB Niaga dapat lebih dekat dan menjadi solusi finansial untuk mewujudkan mimpi para pengusaha lokal di Indonesia,” tutup Toni.***