JAKARTA, Stabilitas,id – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI resmi membuka pendaftaran Program Pengusaha Muda BRILiaN 2025, sebuah inisiatif pembinaan wirausaha muda yang berlangsung hingga 24 September 2025. Program ini ditujukan bagi pelaku usaha muda yang telah menjalankan bisnisnya secara aktif dan ingin mengakselerasi pertumbuhan usaha secara lebih terarah.
Mengusung lima kategori usaha – Fashion & Wastra, Healthcare/Wellness, Home Décor & Craft, Accessories & Beauty, serta Food & Beverage – program ini menjadi wadah bagi UMKM muda unggul untuk mendapatkan pendampingan bisnis intensif. Peserta terpilih akan mengikuti rangkaian pengembangan mulai dari mentoring, pelatihan, jejaring nasional, hingga bootcamp dan demo day di Jakarta.
Direktur Commercial Banking BRI Alexander Dippo Paris Y. S menegaskan peran pengusaha muda sebagai katalis pertumbuhan ekonomi di berbagai wilayah. “Pengusaha muda adalah katalis penting dalam mendorong munculnya kekuatan ekonomi baru. BRI menghadirkan Program Pengusaha Muda BRILiaN sebagai sarana pembinaan yang membuka akses terhadap penguatan kapasitas usaha dan perluasan pasar. Melalui program ini, pengusaha muda didorong untuk terhubung dengan ekosistem bisnis BRI secara berkelanjutan,” ujar Alexander.
BERITA TERKAIT
Program ini mensyaratkan peserta berusia 18–40 tahun, telah menjalankan usaha minimal dua tahun, memiliki omzet rata-rata Rp166 juta hingga Rp1,25 miliar per bulan, serta beroperasi di delapan wilayah utama: Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Denpasar, Medan, Makassar, dan Palembang.
Pendaftaran dilakukan melalui situs resmi www.pengusahamudabrilian.com tanpa dipungut biaya. BRI mengimbau calon peserta untuk berhati-hati terhadap pihak-pihak yang mengatasnamakan panitia program ini.
Melalui Pengusaha Muda BRILiaN 2025, BRI mempertegas strategi jangka panjangnya dalam mendukung lahirnya wirausaha muda yang inovatif, berdaya saing, dan berkontribusi pada pertumbuhan UMKM nasional. ***





.jpg)









