• Redaksi
  • Iklan
  • Majalah Digital
  • Kontak Kami
Minggu, November 23, 2025
  • Login
Stabilitas
  • Home
  • Laporan Utama
  • Ekonomi
  • Perbankan
  • Keuangan
  • BUMN
  • Syariah
  • UKM
  • Internasional
  • Liputan Khusus
  • Lainnya
    • Advetorial
    • SNAPSHOT
    • Eksmud
    • Figur
    • Info Otoritas
    • Interview
    • Kolom
    • Manajemen Risiko
    • Resensi Buku
    • Riset
    • Sektor Riil
    • Teknologi
    • Pariwisata
No Result
View All Result
  • Home
  • Laporan Utama
  • Ekonomi
  • Perbankan
  • Keuangan
  • BUMN
  • Syariah
  • UKM
  • Internasional
  • Liputan Khusus
  • Lainnya
    • Advetorial
    • SNAPSHOT
    • Eksmud
    • Figur
    • Info Otoritas
    • Interview
    • Kolom
    • Manajemen Risiko
    • Resensi Buku
    • Riset
    • Sektor Riil
    • Teknologi
    • Pariwisata
No Result
View All Result
Stabilitas
No Result
View All Result
Home Ekonomi

MIAP Perluas Sosialisasi Pentingnya Perlindungan Hak Kekayaan Intelektual

oleh Sandy Romualdus
19 Desember 2023 - 22:54
19
Dilihat
MIAP Perluas Sosialisasi Pentingnya Perlindungan Hak Kekayaan Intelektual
0
Bagikan
19
Dilihat

JAKARTA, Stabilitas.id – Masyarakat Indonesia Anti Pemalsuan (MIAP) terus mendorong anak muda untuk menciptakan karya-karya kreatif yang orisinil karena terbukti kompetitif dibanding dengan karya yang sudah ada. Apalagi, karya-karya yang orisinal dan inovatif dipastikan bisa mendapat perlindungan dari negara baik dalam bentuk hak cipta maupun hak kekayaan intelektual.

Demikian dikemukakan Direktur Eksekutif MIAP, Justisiari P. Kusumah dalam sambutannya pada acara Sosialisasi Kekayaan Intelektual untuk kalangan media yang dirangkai dengan pengumuman MIAP Social Media Content Competition 2023 yang berlangsung di Hotel JW Marriot, Jakarta, Selasa (19/12).

“MIAP dengan segala keterbatasan akan terus melakukan sosialisasi tentang pentingnya hak kekayaan intelektual. Kalau tahun ini ke kalangan media dan mahasiswa, maka tahun depan akan menyasar stakeholders yang lain,” kata Justisiari.

BERITA TERKAIT

Berantas Barang Palsu, Mall di Kabupaten/Kota akan Disertifikasi DJKI

Menparekraf Dorong Pelaku Ekraf Miliki Hak Kekayaan Intelektual

Bea Cukai Berkomitmen dalam Pengendalian Barang Hasil Pelanggaran HKI

Ditjen HAKI Diminta Terbitkan Pedoman Perhitungan Ganti Rugi Sengketa Merek

Sementara itu, Direktur Kerja Sama dan Pemberdayaan Kekayaan Intelektual, Kementerian Hukum dan HAM, Sri Lastami yang juga sebagai Dewan Juri MIAP Social Media Content Competition 2023 pada kesempatan itu mengapresiasi MIAP yang gencar melakukan kegiatan kampanye produk antipembajakan dan antipemalsuan.

“Mulai lah percaya dengan produk kita sendiri, saya sangat bangga dan tidak menyangka karya-karya anak muda Indonesia sangat kreatif,” kata Sri Lastami.

Pemerintah jelasnya memberikan dukungan kepada para insan-insan kreatif, jika ingin mendaftarkan hak patent, merk, desain dan hak cipta dengan memberi insentif berupa potongan uang pendaftaran dari semula 1,8 juta rupiah menjadi hanya 500 ribu rupiah.

Ketua Asosiasi Konsultan Hak Kekayaan Intelektual Indonesia (AKHKI), Suyud Margono dalam pemaparannya mengatakan perlindungan akan hak cipta tidak bisa dikesampingkan agar pelanggannya tidak keliru nanti tentang siapa yang pertama kali menyampaikan karya tersebut.

Sebab itu, perlu menciptakan ekosistem yang sehat, sehingga semakin banyak tercipta karya-karya baru yang inovatif. “Kalau kreativitas dan inovasi ini tidak direalisasikan maka tidak akan ada kekayaan intelektual yang harus dilindungi, makanya perlu diberi ruang dengan ekosistem yang sehat,” kata Suyud.

Dia pun menilai MIAP Social Media Content Competition 2023 sangat tepat karena menyasar segmen anak muda yang sarat dengan berbagai kreatifitas.

Bangga Produk Indonesia

Berkaitan dengan MIAP Social Media Content Competition 2023, Sekretaris Jenderal MIAP, Yanne Sukmadewi mengatakan kegiatan tersebut sebelumnya diluncurkan pada 13 September 2023 yang lalu. Sebanyak 70 lebih karya kreatif anak muda dikirimkan dari berbagai wilayah di Indonesia yang mengusung tema “Bangga dan Cinta Produk Indonesia- Anak Muda Gak Pakai Produk Palsu”.

Setelah melalui proses kurasi dan penjurian, tiga karya terbaik yang berhasil menjadi pemenang yaitu Juara I diraih Oky Saputra dari Madiun, Jawa Timur dengan karya berjudul PSEUDO, kemudian juara ke-2 diraih Faisal Fahmi Asnawi juga dari Madiun, Jawa Timur dengan judul karya, Konsumen Cerdas, Pilih yang Berkualitas, Tolak Produk Palsu. Sedangkan juara ke-3 diraih Jaka Purnama dari Pasuruan, Jawa Timur dengan judul karya “Makin Bangga Produk Indonesia, Makin Kece Jadinya.

Masing-masing pemenang akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai dan produk dari MIAP. Adapun dewan Juri MIAP Social Media Content Competition 2023 masing-masing, Direktur Kerjasama dan Pemberdayaan Kekayaan Intelektual, Kementerian Hukum dan HAM RI, Sri Lastami, Praktisi Komunikasi, Widyaretna Buenastuti, Permerhati Isu Kemasyarakatan, Atalia Praratya, Kreator Konten/Praktisi Sosial Media, Benazio Rizki Putra (Bena Kribo) dan Sekretaris Jenderal MIAP, Yanne Sukmadewi .

“Kami bangga, banyak sekali anak muda yang tertarik mencurahkan kreatifitasnya untuk menghasilkan karya yang menyuarakan kepedulian terhadap peredaran produk palsu dan ajakan untuk tidak menggunakannya“, ungkap Yanne.

“Melalui platform sosial media, yang notabene penggunanya adalah anak muda, akan menjadi saluran terbaik untuk menyampaikan ajakan Peduli Asli,“ tambah Yanne.

Sejalan dengan tema kompetisi tentang ajakan untuk tidak menggunakan produk yang melanggar kekayaan intelekual, MIAP juga mengajak kepada perwakilan media yang hadir untuk turut memahami pentingnya perlindungan kekayaan intelektual (KI) sekaligus memahami KI sebagai sebuah aset yang perlu dikelola dengan baik, khususnya bagi sebuah media.

Untuk itulah kegiatan Sosialisasi Kekayaaan Intelektual untuk kalangan Media diselenggarakan.

Turut hadir mendukung kegiatan itu, anggota dan pengurus Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI), Asosiasi Konsultan Hak Kekayaan Intelektual Indonesia (AKHKI), penggiat Media dan tentunya anggota dan mitra strategis MIAP yang akan bersama-sama senantiasa mendukung upaya penghargaan dan perlindungan terhadap kekayaan intelektual, agar dapat menurunkan dampak negatif akibat peredaran dari produk-produk palsu atau produk yang melanggar kekayaan intelektual.***

Tags: HKIMIAP
 
 
 
 
Sebelumnya

89 Perusahaan Raih Digital Financial Excellence Award 2023

Selanjutnya

Berkat Pelatihan BNI, UMKM Mampu Pahami Market Research dan Branding

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA

Related Posts

SIG Sabet Juara 1 Industrial Cyberdrill Exercise 2025 Gelaran BSSN

SIG Sabet Juara 1 Industrial Cyberdrill Exercise 2025 Gelaran BSSN

oleh Stella Gracia
21 November 2025 - 11:14

Stabilitas.id – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) melalui tim SIG CSIRT (Computer Security Incident Response Team) berhasil meraih Juara...

Pendapatan Menguat, Belanja Naik: Defisit APBN Rp479,7 Triliun Tetap dalam Jalur Aman

Pendapatan Menguat, Belanja Naik: Defisit APBN Rp479,7 Triliun Tetap dalam Jalur Aman

oleh Sandy Romualdus
21 November 2025 - 11:03

Stabilitas.id — Defisit Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2025 tercatat mencapai Rp479,7 triliun atau 2,02% terhadap PDB hingga akhir...

Cari Inovasi Perumahan, BTN Housingpreneur Roadshow di USU Medan

Cari Inovasi Perumahan, BTN Housingpreneur Roadshow di USU Medan

oleh Sandy Romualdus
21 November 2025 - 10:13

Stabilitas.id - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk berupaya mencari solusi hunian masa depan yang adaptif, berkelanjutan, dan relevan dengan...

Wärtsilä Dorong Stabilitas Listrik RI dan Kesiapan Pusat Data AI Lewat Teknologi Mesin Fleksibel

Wärtsilä Dorong Stabilitas Listrik RI dan Kesiapan Pusat Data AI Lewat Teknologi Mesin Fleksibel

oleh Sandy Romualdus
20 November 2025 - 19:14

Stabilitas.id – Percepatan transisi energi dan pesatnya transformasi digital mendorong kebutuhan sistem kelistrikan yang makin andal dan fleksibel. Menjawab tantangan...

Surplus Transaksi Berjalan Dongkrak Kinerja NPI Kuartal III/2025, Cadangan Devisa Tetap Tebal

Surplus Transaksi Berjalan Dongkrak Kinerja NPI Kuartal III/2025, Cadangan Devisa Tetap Tebal

oleh Stella Gracia
20 November 2025 - 11:11

Stabilitas.id – Bank Indonesia (BI) melaporkan kinerja Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III/2025 tetap kuat di tengah ketidakpastian global. Meski...

BI Tahan Suku Bunga, Perkuat Intervensi dan Likuiditas Dorong Kredit Sektor Riil

BI Tahan Suku Bunga, Perkuat Intervensi dan Likuiditas Dorong Kredit Sektor Riil

oleh Stella Gracia
20 November 2025 - 10:59

Stabilitas.id - Bank Indonesia (BI) mempertahankan suku bunga acuan BI-Rate di level 4,75% dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) 18–19 November...

E-MAGAZINE

TERPOPULER

  • Manajemen Kinerja Kualitatif vs Kuantitatif

    Manajemen Kinerja Kualitatif vs Kuantitatif

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Harga BBM Oktober 2025: Pertamina Naikkan Dexlite dan Pertamina Dex, Subsidi Tetap

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kasus Scam di Indonesia Tertinggi di Dunia, Capai 274 Ribu Laporan dalam Setahun

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • WIKA Umumkan Gagal Bayar Surat Utang Jumbo Rp4,64 Triliun

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Diteror Debt Collector, Nasabah Seret Aplikasi Pinjol AdaKami ke Pengadilan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 106 Perusahaan Asuransi Raih Predikat Market Leaders 2025 Versi Media Asuransi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bank BJB Kehilangan Putra Kandungnya: Yusuf Saadudin, Pemimpin Berintegritas yang Menggerakkan Transformasi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
 

Terbaru

BNI Dorong Prestasi Dunia, Indonesia Gelar 2 All Indonesian Final Australia Open 2025

Transformasi Pembayaran Digital: Visa–DANA Hadirkan Interoperabilitas Penuh Ekosistem QRIS

Akselerasi Program 3 Juta Rumah, Bank Mandiri dan Kementerian PKP Sosialisasi Kredit Program Perumahan di Tangerang

CIMB Niaga Kucurkan Sustainability-Linked Loan Rp117 Miliar ke Anak Usaha Ever Shine Tex

SIG Sabet Juara 1 Industrial Cyberdrill Exercise 2025 Gelaran BSSN

CIMB Niaga Edukasi Nasabah Surabaya Lewat Wealth Xpo: Dari Bisnis Next Gen hingga Warisan Kekayaan

Pendapatan Menguat, Belanja Naik: Defisit APBN Rp479,7 Triliun Tetap dalam Jalur Aman

Cari Inovasi Perumahan, BTN Housingpreneur Roadshow di USU Medan

Wärtsilä Dorong Stabilitas Listrik RI dan Kesiapan Pusat Data AI Lewat Teknologi Mesin Fleksibel

STABILITAS CHANNEL

Selanjutnya
BNI dan Ringkas Berkolaborasi Permudah Masyarakat untuk Mendapatkan Rumah

Berkat Pelatihan BNI, UMKM Mampu Pahami Market Research dan Branding

  • Advertorial
  • Berita Foto
  • BUMN
  • Bursa
  • Ekonomi
  • Eksmud
  • Figur
  • Info Otoritas
  • Internasional
  • Interview
  • Keuangan
  • Kolom
  • Laporan Utama
  • Liputan Khusus
  • Manajemen Resiko
  • Perbankan
  • Portofolio
  • Resensi Buku
  • Riset
  • Sektor Riil
  • Seremonial
  • Syariah
  • Teknologi
  • Travel & Resto
  • UKM
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pesan Majalah
  • Kontak Kami
logo-footer

Copyright © 2021 – Stabilitas

Find and Follow Us

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Home
  • Laporan Utama
  • Ekonomi
  • Perbankan
  • Keuangan
  • BUMN
  • Syariah
  • UKM
  • Internasional
  • Liputan Khusus
  • Lainnya
    • Advetorial
    • SNAPSHOT
    • Eksmud
    • Figur
    • Info Otoritas
    • Interview
    • Kolom
    • Manajemen Risiko
    • Resensi Buku
    • Riset
    • Sektor Riil
    • Teknologi
    • Pariwisata

Copyright © 2021 Stabilitas - Governance, Risk Management & Compliance