Standard Chartered Bank meluncurkan layanan Talking ATM yaitu layanan Anjungan Tunai Mandiri (ATM) berbasis audio pertama di Indonesia. Layanan ini untuk memenuhi kebutuhan nasabah tuna netra maupun nasabah yang masih belum terbiasa dengan ATM.
Talking ATM untuk tahap awal ini tersedia di Jakarta, yaitu di kantor pusat Standard Chartered Bank di Menara Stario dan kantor cabang kuningan di Atrium Mulia, serta di Jawa Timur yaitu di Kantor cabang Surabaya di jalan Basuki Rahmat. “Kami selalu menampilkan inovasi terbaru untuk memberikan layanan terbaik bagi nasabah kami. Kali ini kita berikan layanan bagi khususnya tuna netra,” kata Chief Executive Standard Chartered Bank Indonesia, Tom Aaker.
Talking ATM ini dilengkapi layanan cek saldo, penarikan tunai, perubahan PIN dan Kartu ATM serta bila menggunakan anggota ATM bank lain jaringan ATM bersama maka dapat cek saldo, dan penarikan tunai.
BERITA TERKAIT
Country Head Consumer Banking Standard Chartered Bank Indonesia Sajid Rahman menambahkan, Indonesia sendiri menjadi negara pertama dalam jaringan grup Standard Chartered Bank di wilayah Asia Tenggara yang meluncurkan Talking ATM, dan rencananya akan menyusul peluncuran di empat pasar utama lainnya, yaitu Korea, India, Uni Emirat Arab dan China.





.jpg)










