JAKARTA, Stabilitas.id – Bank DBS Indonesia bersama PT BNP Paribas Asset Management (PT BNP Paribas AM) menghadirkan Reksa Dana BNP Paribas Indonesia ESG Equity (BNP Paribas Indonesia ESG Equity) bagi nasabah segmen priority dan private banking yang ingin berinvestasi sekaligus menerapkan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG).
Penandatanganan kerja sama dilakukan oleh Rudy Tandjung, Direktur Consumer Banking Group PT Bank DBS Indonesia dan Priyo Santoso, Presiden Direktur PT BNP Paribas AM yang berlangsung di Jakarta, pada Rabu (2/8/23).
Menurut data PwC tahun 2022, Asset under Management (AuM) produk investasi berorientasi ESG di Asia Pasifik dicanangkan akan bertumbuh lebih dari tiga kali lipat atau mencapai US$3,3 triliun pada tahun 2026, lebih pesat dibandingkan dengan produk di pasar modal dan manajemen keuangan lain.
Direktur Consumer Banking Group PT Bank DBS Indonesia, Rudy Tandjung mengatakan, tren penerapan ESG dalam investasi terutama di kalangan nasabah wealth management DBS terus diminati, karena produk-produk ESG cenderung memiliki risiko lebih rendah karena turut menerapkan good governance, serta tentunya dapat berkontribusi positif ke masyarakat luas dan dunia.
“Melalui kemitraan strategis bersama BNP Paribas AM, Bank DBS Indonesia menghadirkan pilihan terbaru investasi berbasis ESG, yakni Reksa Dana BNP Paribas Indonesia ESG Equity. Produk ini hadir dalam full-fledged digital banking aplikasi digibank by DBS, yang semakin memudahkan nasabah untuk membeli dan menjual produk investasi sekaligus berkontribusi positif terhadap lingkungan dan ekonomi Indonesia,” ungkap Rudy.
Presiden Direktur PT BNP Paribas Asset Management, Priyo Santoso menjelaskan, “Lewat Reksa Dana BNP Paribas Indonesia ESG Equity, kami menerapkan kriteria ESG yang merujuk pada prinsip dan pedoman ESG yang digunakan oleh BNP Paribas Asset Management di seluruh dunia, untuk memilih emiten dalam portofolionya,” ungkap Priyo
Ia juga melanjutkan, komitmen BNP Paribas untuk pencapaian tersebut juga disampaikan secara terbuka dan berkala kepada investor, yang mana pihaknya berupaya untuk menghasilkan skor ESG yang lebih baik dan jejak karbon lebih rendah dari tolok ukurnya.
Sebagai informasi, BNP Paribas Indonesia ESG Equity menjadi reksa dana ketiga dari PT BNP Paribas AM yang menerapkan kriteria ESG dalam pengelolaan portofolionya selain BNP Paribas Cakra Syariah USD dan BNP Paribas Greater China Equity Syariah USD, dan juga tersedia di Bank DBS Indonesia.
Kedua perusahan sebelumnya juga menghadirkan Reksa Dana Indeks BNP Paribas SRI-KEHATI yang turut didistribusikan sejak November 2022 melalui aplikasi digibank by DBS.***